Selasa, April 20, 2010

World Book Day Indonesia 2010 - Talkshow Science 2010


Bersamaan dengan ditetapkannya tahun 2010 sebagai Tahun Keanekaragaman Hayati Internasional (International Year of Biodiversity 2010) dan setiap tanggal 23 April dijadikan Peringatan Hari Buku Sedunia (World Book Day) oleh badan PBB UNESCO, kami Pengurus FOSCA (Forum of Scientist Teenagers) yakni Forum Komunikasi antar KIR (Kelompok Ilmiah Remaja) bekerjasama dengan World Book Day Indonesia mengajak rekan-rekan KIR, untuk mengenal Hasil Penelitian Lingkungan Hidup dengan tema kepedulian terhadap Kelestariaan Keanekaragaman Hayati pada kegiatan Komunitas FOSCA dalam acara FOSCA Talkshow Science 2010 dengan judul “Peneliti Muda Memanfaatkan Keanekaragaman Hayati Indonesia”. Adapun kegiatan ini akan dilaksanakan pada :

Hari / Tanggal : Sabtu, 24 April 2010
Waktu : Talkshow : Pukul 09.45 WIB s/d Pukul 12.00 WIB
Tempat : Pasar Festival Kuningan Jl.HR Rasuna Said, Kuningan - Jakarta Selatan

Adapun Susunan acaranya :
Pukul 09.45 – 10.00 WIB : Registrasi Peserta
Pukul 10.00 – 10.15 WIB : Pemutaran Film Trailer IYB 2010 (International Year of Biodiversity 2010)
Berasal dari UNEP (United Nations Environment Programme) dan
CBD (Convention on Biological Diversity)
Pukul 10.15 – 11.15 WIB : Talkshow Science mengenai : “Peneliti Muda Memanfaatkan
Keanekaragaman Hayati Indonesia”
Narasumber : Ersania Aulyani (KIR MAN 13 Jakarta)
Guardhian Muhammad (KIR SMAN 5 Bekasi)
Moderator : Rizkia Nur Aulia (KIR SMAN 61 Jakarta)
Rahmat Sah Saragih (KIR SMAN 28 Jakarta)
Pukul 11.15 – 11.45 WIB : Sesi Tanya Jawab
Pukul 11.45 – 12.00 WIB : Sosialisasi Program PIKIR (Perkemahan Ilmiah untuk KIR) tahun 2010
atau yang dikenal dengan sebutan “2ndScience Camp 2010”
Oleh : Gwyn Walesa (KIR SMAN 54 Jakarta)

Adapun susunan kegiatan dalam acara World Book Day 2010 dapat dilihat disini

Suasana acara Talkshow Science 2009 di acara WBD 2009 yang lalu

Suasana acara Talkshow Science 2009 di acara WBD 2009 yang lalu

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
Gwyn (085780966958), Firman (083894810121)

Sosialisasi Sensus Penduduk 2010


Sensus Penduduk merupakan kegiatan pengumpulan data mengenai karakteristik (ciri) penduduk Indonesia. Secara umum Sensus Penduduk dapat disebut sebagai penghitungan atau pendataan seluruh penduduk Indonesia.

Sensus Penduduk tahun 2010 (SP2010) bertujuan untuk mendapatkan data dasar kependudukan berupa jumlah dan karakteristik penduduk seperti: nama, pendidikan, jenis kelamin, kelahiran, kematian, dll. Hasil SP2010 bermanfaat untuk menyusun statistik kependudukan sampai dengan wilayah administrasi terkecil. Hasil SP2010 juga digunakan untuk menghitung proyeksi penduduk dimasa datang yang sangat dibutuhkan dalam penyusunan rencana dan evaluasi pembangunan.

Tanggal pendataan:
1-31 Mei 2010 (untuk yang bertempat tinggal tetap)
15 Mei 2010 (untuk yang tidak bertempat tinggal tetap, yaitu pukul 24.00-06.00 dini hari 16 Mei 2010)
Leaflet SENSUS PENDUDUK 2010 sisi depan

Leaflet SENSUS PENDUDUK 2010 sisi belakang

Minggu, April 11, 2010

Asian Science Camp (ASC)


Asian Science Camp adalah suatu pertemuan antar pelajar-pelajar se Asia untuk belajar dari pengalaman para peraih Nobel dan para ilmuwan terkemuka dunia. Ide ASC ini diusulkan oleh Professor Yuan-Tseh Lee peraih Nobel kimia 1986 dari Taiwan dan Professor Masatoshi Koshiba peraih Nobel Fisika 2002 dari Jepang. Tujuan ASC ini adalah untuk memberikan pencerahan sains pada generasi muda melalui diskusi dan dialog dengan para peraih Nobel dan ilmuwan tingkat dunia lainnya. Tujuan lainnya adalah mendorong kerjasama antara pelajar-pelajar terbaik calon pemimpin Asia.

Pembukaan Asian Science Camp (ASC) 2007 di Taipei - Taiwan

Dalam ASC ini para peraih Nobel dan para ilmuwan top akan berdialog dengan para peserta lewat plenary session, round table discussions, student-to-master dialogues, creativity poster competition, social party dan excursion. Semua diskusi dalam bahasa Inggris.

Logo Asian Science Camp (ASC)

Tahun 2007 ASC untuk pertama kalinya diadakan di Taipei Taiwan pada tanggal 05-11 Agustus 2007 dimana teman-teman KIR dapat mengetahui informasinya di website ASC 2007 di http://www.wcs.org.tw/2007ASC/english/eng_intro.htm, sedangkan untuk tahun ASC 2008, Indonesia terpilih sebagai tuan rumah, dimana tempak pelaksanaannya di Sanur , Bali Indonesia pada tanggal 03-09 Agustus 2008, adapun website resminya sebagai berikut : http://asc2008.suryainstitute.org/content.php?pid=1 dan ditahun kemarin, yakni tahun 2009, ASC diadakan di Tsukuba, Ibaraki Jepang pada tanggal 02-08 Agustus 2009, adapun website resmi ASC 2009, yakni di http://asc09.kek.jp/

Tim Indonesia di Asian Science Camp (ASC) 2009 - Ibaraki Jepang

Diajang ASC 2007, diantaranya dihadiri oleh :
Prof. Yuan –Tseh Lee (Peraih Nobel Kimia tahun 1986)
Prof. Douglas Osheroff (Peraih Nobel Fisika tahun 1996)
Prof. Walter Kohn (Peraih Nobel Fisika tahun 1998)
Prof. Masatoshi Koshiba (Peraih Nobel Fisika tahun 2002)
Prof. David Gross (Peraih Nobel Fisika tahun 2004)

Diajang ASC 2008, diantaranya dihadiri oleh :
Prof. Masatoshi Koshiba (Peraih Nobel Fisika tahun 2002)
Prof. Richard Robert Ernst (Peraih Nobel Kimia tahun 1991)
Prof. Douglas Osheroff (Peraih Nobel Fisika tahun 1996)
Prof. David Gross (Peraih Nobel Fisika tahun 2004)
Prof. Yuan –Tseh Lee (Peraih Nobel Kimia tahun 1986)

Diajang ASC 2009, diantaranya dihadiri oleh :
Prof. Leo Esaki (Peraih Nobel Fisika tahun 1973)
Prof. Masatoshi Koshiba (Peraih Nobel Fisika tahun 2002)
Prof. Makoto Kobayashi (Peraih Nobel Fisika tahun 2008)
Prof. Yuan T. Lee (Peraih Nobel Kimia tahun 1986)
Prof. Ryoji Noyori (Peraih Nobel Kimia tahun 2001)
Prof. Koichi Tanaka (Peraih Nobel Kimia tahun 2002)

Para Peraih Nobel di Asian Science Camp (ASC) 2008 - Bali Indonesia

Untuk tahun 2010 ini, penyelenggaraan Asian Science Camp 2010 berlangsung di Mumbai, India, adapun informasi tentang ASC 2010 dapat dilihat di website ASC 2010 di : http://asc2010.hbcse.tifr.res.in/

Logo Resmi Asian Science Camp (ASC) tahun 2010 di Mumbai India


Sumber : Website Resmi Penyelenggaraan ASC 2007, 2008, 2009 dan 2010, beserta website bapak Prof. Yohanes Surya.

Minggu, April 04, 2010

Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) ke-42 Tahun 2010


Pada tahun 2010 ini, Biro Kerjasama dan Permasyarakatan Iptek (BKPI) Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dengan AJB Bumiputera 1912 akan mengadakan ajang perlombaan penelitian tahunan ke 42, yakni Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) tingkat Nasional. Adapun Kompetisi ilmiah bagi remaja usia 12-19 tahun yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran remaja akan pentingnya ilmu pengetahuan dan teknologi serta menumbuhkan rasa ingin tahu, kreativitas, dan inovasi remaja melalui kegiatan penelitian.

Adapun bidang-bidang lomba LKIR ke-42 Tahun 2010, diantaranya :

1. Bidang Ilmu Pengetahuan Sosial
dan Kemanusiaan
2. Bidang Ilmu Pengetahuan Alam
3. Bidang Ilmu Pengetahuan Teknik dan Rekayasa


Poster Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) ke-42 tahun 2010

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, mulai tahun 2010 dari para Finalis LKIR akan dipilih beberapa peserta untuk mewakili Indonesia di ajang Intel International Science and Engineering Fair (Intel ISEF) di Amerika Serikat.

Setiap peserta harus mengikuti semua persyaratan yang tercantum pada informasi di bawah ini sebelum membuat scientific paper/karya tulis ilmiah. Rangkaian pelaksanaan lomba berupa:
  1. Peserta mengirimkan proposal penelitian kepada panitia lomba
  2. Proposal yang lolos seleksi akan dilakukan pembimbingan minimal 3 (tiga) bulan oleh pembimbing (yang ditentukan LIPI) melalui komunikasi jarak jauh seperti via electronic mail dan telepon.
  3. Hasil akhir penelitian berupa karya tulis ilmiah akan diseleksi kembali untuk diundang mengikuti presentasi/expose sebagai Finalis di Jakarta.
  4. Finalis melakukan presentasi hasil penelitian mereka dihadapan Dewan Juri berupa paparan Power Point dan Poster hasil penelitian.
  5. Pemenang akan diumumkan pada malam penganugerahan
Adapun tanggal-tanggal Penting di ajang LKIR ke-42 Tahun 2010, diantaranya ;

1. Penerimaan proposal penelitian: 15 Juli 2010 (paling lambat)
2. Pengumuman proposal yang dibimbing: 1 Agustus 2010

# Proses pembimbingan penelitian: Agustus- Oktober
# Penerimaan hasil akhir penelitian (Full Paper) :30 Oktober 2010
# Pengumuman Pemanggilan Finalis: 7 November 2010
# Registrasi Finalis LKIR: 21 November 2010
# Presentasi : 22 November 2010
# Audiensi dan Field Trip: 23 November 2010
# Malam Penganugerahan : 23 November 2010

Adapun Dokumentasi LKIR 2009 yang lalu, sebagai berikut ;

Para Pemenang Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) ke-41 tahun 2009

Para Finalis Lomba Karya Ilmiah Remaja (LKIR) ke-41 tahun 2009

Panitia LKIR Ke-42 Tahun 2010
Biro Kerjasama dan Pemasyarakatan IPTEK LIPI

Sasana Widya Sarwono Lt.V
Jl. Jend. Gatot Subroto 10
Jakarta Selatan 12710

informasi lebih jelas lomba LKIR 2010 dapat dilihat di : http://kompetisi.lipi.go.id/lkir42/

Report Star Party 2010 di Kampus Darmaga IPB


Pada tanggal 13-14 Maret 2010 yang lalu, beberapa teman-teman FOSCA yang berasal dari beberapa KIR, yakni dari KIR SMAN 6, 31, 38, 39, 42, 54, 68, 82, 89, 98 Jakarta, KIR MAN 2, 4, 13, 14 Jakarta, KIR SMA Lab School Jakarta, KIR SMAN 1, 2, 3, 5, 7 Bogor mengikuti acara Peneropongan Bintang alias "STAR PARTY 2010" yang diadakan di Kawasan Gymnasium Kampus Darmaga Institut Pertanian Bogor (IPB) yang diadakan oleh kakak-kakak dari Himpunan Astronomi Amatir Jakarta (HAAJ). Kegiatan ini juga diikuti oleh beberapa kakak-kakak Mahasiswa dari berbagai Universitas yang berada di Jakarta dan Bogor, seperti ; UI, UNJ, IPB, Paramadina, Gunadarma, Esa Unggul, dll serta masyarakat umum. Adapun dokumentasi kegiatan Star Party 2010, diantaranya sebagai berikut ;

Suasana Peserta yang menunggu KRL tujuan ogor

Suasana Pembukaan acara Star Party 2010 yang dihadiri banyak peserta

Pada foto diatas merupakan rangkaian salah satu cara beberapa tim rombongan dari beberapa KIR untuk bisa tiba di tempat kegiatan, seperti tim beberapa KIR di jakarta berkumpul dulu di planetarium jakarta dan berangkat bareng dengan Tim-tim yang lain dengan menggunakan angkutan jasa Kereta Listrik (KRL) menuju kota Bogor. Sesampai di Stasiun Bogor, Tim dari rombongan jakarta bergabung dengan rombongan lain, dan langsung menuju IPB dengan menggunakan carter Angkutan Kota (Angkot). sesampai di IPB semua peserta star party dikumpulkan di suatu ruangan untuk pendataan peserta (wow... suasananya full sekali). Didalam ruangan terseut teman2 peserta mengikuti rangkaian pemutaran film animasi astronomi berjudul "Flying to the Moon" dan penjelasan Log Book (Lembar catatan Pengamatan) dan penjelasan penggunaan Peta langit/bintang yang telah disediakan panitia. dan tiba waktunya pengamatan, adapun dokumentasinya sebagai berikut ;

Merakit Teleskop yang dilakukan oleh teman2 dari KIR SMAN 54 dan 68 Jakarta

Pengamatan Planet Saturnus beserta beberapa macam bintang

Persiapan Pengamatan Matahari pada pukul 06.15 wib

Pas pukul 07.00 wib, acara star party 2010 ditutup, dan para peserta pulang ke tempat tinggalnya masing-masing. Demikianlah report kegiatan Star Party 2010, semoga ilmu yang kita dapat, berguna untuk menambah wawasan kita tentang ilmu pengetahuan, amin.

 

Forum of Scientist Teenagers (FOSCA) Copyright © 2009 Cookiez is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template